HP Pedia - Smartfren Andromax-i merupakan salah satu HP Android murah yang mengusung teknologi Dual-on CDMA-GSM dimana koneksinya berjalan pada jaringan CDMA EVDO Rev A yang mempunyai kecepatan download sampai dengan 3.1 Mbps serta GSM. Layarnya sendiri memiliki luas 4 inci dengan teknologi IPS LCD Touchscreen multi-touch dengan resolusi sebesar 800 x 480 piksel yang mempunyai tampilan jernih dan mudah dioperasikan lebih dari 1 jari.
Untuk urusan dapur pacunya, Smartfren Andromax-i menggunakan prosesor Dual-Core Snapdragon dengan kecepatan 1 GHz yang didukung oleh 512 MB RAM serta teknologi grafis Adreno 203 yang mampu menjalankan game 3D dengan lancar.
Smartfren Andromax-i mempunyai fitur multimedia berupa dual kamera dimana kamera utama mempunyai kekuatan sebesar 5 megapiksel dan kamera sekunder dengan resolusi 1.3 megapiksel yang bisa digunakan untuk video call serta chatting. Fitur konektivitasnya berupa CDMA 2000 1x EVDO Rev A, GSM, Wi-Fi, Wi-Fi hotspot, Bluetooth serta GPS.
Untuk memanjakan penggunanya, Smartfren Andromax-i mempersiapkan internal memori sebesar 4GB dan eksternal MicroSD yang mempunyai kapasitas penyimpanan sampai dengan 32GB, serta didukung oleh baterai Lithium Ion dengan kapasitas sebesar 1630 mAh.
Harga Smartfren Andromax-i dibanderol sekitar Rp. 1.199.000 dan sobat sudah bisa membelinya di Lazada.co.id, situs online store terbesar di Indonesia yang menyediakan berbagai gadget keluaran terbaru dengan harga diskon.
Demikian postingan kami kali ini yang membahas tentang harga Smartfren Andromax-i semoga bermanfaat. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar